CPNS PEMERINTAH KOTA YOGYAKARTA MENGENAL WILAYAH JETIS MELALUI ORIENTASI WILAYAH
Sepanjang bulan Desember 2022 sampai dengan Januari 2023 Kemantren Jetis menerima Kunjungan orientasi wilayah CPNS Pemerintah Kota Yogyakarta. CPNS Pemerintah Kota Yogyakarta yang melakukan orientasi wilayah berasal dari OPD-OPD yang ada di Kota Yogyakarta. Kegiatan tersebut merupakan bagian dari Kesemaptaan CPNS Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh BKPSDM Kota Yogyakarta.
Selama pelaksanaan orientasi wilayah ke Kemantren Jetis, para CPNS diterima dan melakukan audiensi dengan Mantri Pamong Praja Jetis, Ibu Rini Rahmawati, S.I.P., M.I.P. Selain diterima oleh Mantri Pamong Praja Kemantren Jetis, CPNS Pemerintah Kota Yogyakarta yang datang secara berkelompok juga diterima oleh Mantri Anom, Kepala Jawatan, dan Kasubag sesuai dengan ketugasannya. Misalnya CPNS dari Dinas Lingkungan Hidup diarahkan untuk bertemu dengan Kepala Jawatan Kemakmuran, CPNS dari Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana akan diarahkan untuk bertemu dengan Kepala Jawatan Sosial, dan lain sebagainya. Dengan cara demikian para CPNS tidak hanya sekedar mengetahui dimana Kemantren Jetis beralamat, tetapi juga mengenal Struktur Organisasi yang ada di Kemantren dan Kelurahan. Dari pihak Kemantren hal ini bisa menjadi knowledge sharing untuk lebih dekat dan mengetahui ketugasan masing-masing CPNS yang ada di OPD-OPD secara lebih rinci melalui tanya jawab saat perkenalan nama dan jabatan masing-masing CPNS. Kemantren Jetis sangat menyambut baik kegiatan ini karena ke depannya Kemantren dan Kelurahan pasti akan bermitra dengan CPNS melalui OPD masing-masing.