Jetis Gelar Upacara HUT Ke-79 Kemerdekaan RI di SMK N 3 Yogyakarta

JETIS - Lagu "Negeriku" ciptaan Chrisye dibawakan sebagai lagu persembahan pembuka pada upacara pengibaran bendera HUT Ke-79 RI oleh Skagata Voice di Lapangan Upacara SMK N 3 Yogyakarta, Sabtu (17/08). Penampilan mereka membuat suasana pagi itu menjadi semarak. Sejumlah undangan turut berdendang menyanyikan lagu tersebut. Rini Rahmawati, Mantri Pamong Praja Jetis memimpin langsung Upacara Pengibaran Bendera HUT Ke-79 RI. Sementara bertindak sebagai komandan upacara, AKP. Mardiyanto, Kanitreskrim Polsek Jetis Polresta Yogyakarta. Kegiatan dimulai dengan laporan Komandan Upacara kepada Inspektur bahwa upacara siap dimulai kemudian dilanjutkan dengan prosesi pengibaran bendera Sang Saka Merah Putih yang dilaksanakan oleh Tonti Bara SMK N 3 Yogyakarta.

Pasukan Pembawa Bendera Tonti Bara SMK N 3 Yogyakarta

Prosesi sakral itu berlangsung dengan khidmat dan lancar tanpa adanya kendala apapun. Upacara bendera kali ini diikuti oleh 500 siswa yang berasal dari SD N Jetisharjo, SMP N Yogyakarta, SMA N 11 Yogyakarta, SMK N 2 Yogyakarta, dan SMK N 3 Yogyakarta. Peserta lainnya berasal dari ASN Puskesmas, KUA, Kelurahan dan Kemantren, Jaga Warga, serta Linmas. Sedangkan tamu undangan berasal dari unsur tokoh masyarakat seperti ketua kampung, LPMK, PKK, Kader Forum Bank Sampah, FKDM, FPK, Panwas, PPK, dan PPS. 

Peserta Upacara dari unsur Linmas dan Jaga Warga

Pada kesempatan ini Rini membacakan sambutan Gubernur DIY yang berisikan refleksi semangat menyambut Ibu Kota Nusantara, estafet kepemimpinan, dan semangat menuju Indonesia Emas 2045. Juga mengajak untuk memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa dengan semangat kerja bersama.

Inspektur Upacara saat membacakan sambutan Gubernur DIY

Upacara ditutup dengan penampilan kesenian dari siswa SMK N 3 Yogyakarta, yang membawakan lagu Zamrud Khatulistiwa, siswa SD N Jetisharjo membawakan lagu Rayuan Pulau Kelapa dan Satu-satu, diakhiri dengan penampilan Srandul Sekar Arum dari warga Cokrokusuman. Sebagai wujud komitmen Kemantren Jetis dalam upaya pengelolaan sampah, pada momen HUT ke-79 RI ini Kemantren Jetis memberikan piagam penghargaan kepada RW atau bank sampah di masing-masing kelurahan yang mengimplementasikan gerakan "Organikkan Jogja" di wilayahnya dengan baik.

Para penerima penghargaan Terbaik I, Terbaik II, dan Terbaik III dalam mendukung gerakan "Organikkan Jogja"

Ditemui saat usai upacara, Rini menyampaikan rasa bangganya kepada seluruh panitia dan petugas yang bertugas. "Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh unsur yang terlibat dalam upacara hari ini, baik panitia, petugas, dan pengisi acara. Walaupun panas menyengat semangat para petugas sangat luar biasa," ungkap Rini.

Sesi foto bersama Mantri Pamong Praja dan seluruh petugas usai upacara